Malem minggu ya? Pas bener. Aku punya sedikit kata-kata untuk kalian yang pernah mencintai seseorang namun di sisi lain orang tersebut tidak memiliki perasaan yang sama seperti apa yang kalian rasakan, dengan kata lain cinta bertepuk sebelah tangan, hehe

Mungkin banyak dari temen-temen yang memiliki perasaan suka dengan seseorang namun masih malu dalam mengungkapkannya, atau mungkin temen-temen  sudah tahu kalau dia sudah memiliki pacar namun di sisi lain temen-temen masih belum bisa menerima kenyataan? Aseek,

Menurut aku kalau kalian menyukai seseorang katakan sejujurnya saja urusan dia punya perasaan yang sama atau tidak itu urusan dia, walau kadang kalian juga berharap kalau dia juga suka dengan kalian, dan  apabila ada teman yang bertanya sesuatu tentang perasaanmu jawablah dengan jujur karena kejujuran itu tidak akan menimbulkan kesalah pahaman, itu hal yang mudah kok kalian pasti bisa. Selain kalian mengatakan tentang perasaan kalian, kalian juga harus meyakinkannya bahwa kalian benar-benar mencintainya dengan tulus, berusahalah, buat dirinya tahu jikalau kalian adalah orang yang tepat untuk bersanding bersamanya, namun apabila dia tidak pernah menghargai apa yang telah kalian berikan, dan memang tidak bisa untuk mencintai kalian aku sarankan berhentilah mencintainya, karena hanya kerugian yang akan kalian dapatkan jika terus mencintai orang yang tidak bisa mencintai kita, bukan menyerah tapi lebih kepada menghemat tenaga yang kita punya untuk hal lain yang lebih penting. Mencintainya juga penting tetapi jika dia tidak mencintai kita apakah dia adalah sebuah kepentingan dalam hidup kita? Kesadaran itu diperlukan dalam mencintai seseorang, haha

Ketika kalian ditolak, sadisss, jangan terlalu dipikirkan terutama untuk yang sudah memendam perasaan terlalu lama, mungkin dia memang bukan seorang yang cocok untuk kalian lebih baik kalian tidak menjalin hubungan sama sekali daripada nanti hanya kekecewaan yang kalian dapat, jangan disesali, karena dia sendirilah yang sebenarnya akan merugi karena telah menolak cinta yang kita berikan. Lanjutkanlah kehidupan kalian, move on, move on dalam kasus ini bukan melupakan, jika ada orang yang mengatakan saya sudah move on dan saya sudah melupakannya itu hanyalah omong kosong  move on itu sebenarnya menjadikan apa yang telah terjadi di dalam hidup terutama yang membuat kita kecewa ataupun menyesal sebagai sebuah pelajaran dalam mengambil keputusan untuk masa depan kita sehingga kita mengetahui mana yang lebih baik untuk kita jalani dan mana yang tidak agar kita tidak jatuh dalam kesalah yang sama.


Sekian dulu kata kata dari saya, ini hanya sebuah opini jika menurut anda ini tidak benar, yahhh, namanya juga masih belajar, jika para pembaca memiliki saran dan kritik bisa corat-coret di kolom comment  oke, ciaooo.......